Medan

DPRD Medan Nilai PDAM Tirtanadi Tak Punya Terobosan

Spread the love

Inspirasinews – Medan, Komisi III DPRD Kota Medan meminta PDAM Tirtanadi melakukan inovasi dalam mengatasi keluhan masyarakat terkait distribusi air bersih serta permohonan pemasangan baru bagi warga Kota Medan.

“Terus terang, pelayanan air bersih di Medan masih buruk. Makanya, harus ada perbaikan dengan cara baru untuk lebih baik,” kata anggota Komisi III DPRD Kota Medan, Hendri Duin, dalam pertemuan dengan jajaran Direksi PDAM Tirtanadi, Selasa (17/3/2020) yang dipimpin Ketua Komisi III, M. Afri Rizky Lubis.

Persoalan distribusi air di Medan, kata Hendri Duin, masih menjadi masalah, sedangkan manajemen PDAM Tirtanadi tidak ada melakukan terobosan baru untuk perbaikan. “Harus adalah inovasi baru. Tirtanadi kan jual air, kalau tidak mampu silahkan cari mitra,” kata Hendri Duin.

Hendri Duin menilai, manajemen PDAM Tirtanadi lamban melakukan perbaikan serta lamban menyahuti permintaan warga Medan yang puluhan tahun bermohon pasang baru air bersih, namun belum terealisasi.

“Seharusnya manajemen PDAM Tirtanadi memiliki planning yang jelas menyahuti tuntutan masyarakat. Ciptakan inovasi baru dengan menggandeng pihak ketiga,” ujar Hendri.

Senada dengan itu, Erwin Siahaan, meminta agar PDAM Tirtanadi melakukan terobosan baru memenuhi tuntutan masyarakat mendapat air bersih.

“Buktikan kemampuan PDAM Tirtanadi memberikan pelayanan bagus kepada masyarakat soal air bersih. Selama ini banyak keluhan masyarakat masalah distribusi air bersih. Banyak warga Medan yang belum merasakan air bersih dari PDAM Tirtanadi begitu juga para pelanggan yang masih merasakan macetnya distribusi dan kualitas berlumpur. Lalu apa langkah yang dilakukan manajemen,” tanya Erwin.

Sedangkan, Netty Yuniaty Siregar, menyampaikan keluhan masyarakat terkait buruknya kualitas air di Kota Medan. “Adalah perbaikan kualitas air dan menyanggupi permintaan warga untuk pemasangan baru,” harap Netty.

Menyahuti itu semua, Direktur PDAM Tirtanadi, Joni Mulyadi mengatakan pihaknya tetap berupaya memberikan peningkatan pelayanan, namun memiliki keterbatasan anggaran. (insp01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *