Medan

Pemko Medan Siap Fasilitasi Kesuksesan Pilkada 2020

Spread the love

Inspirasinews – Medan, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Medan, Wiriya Alrahman, mengatakan segenap jajaran Pemko Medan  sangat mengapresiasi digelarnya launching Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Medan 2020.

“Pemko Medan akan memfasilitasi penyelenggaraan pemilihan sesuai kapasitasnya, baik kepada KPU maupun Panwaslu Kota Medan,” kata Sekda pada lauching Pilkada Kota Medan 2020 oleh KPU Kota Medan di Merdeka Walk, Selasa (22/10/2019) malam.

Disamping itu, kata Sekda, ASN  dan penyelenggara pemilihan sampai dengan tingkat terbawah adalah netral. “Termasuk pengamanan yang membantu KPPS,” kata Sekda.

Kemudian, Sekda, berharap agar para pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Medan 2020 bisa mengendalikan massanya untuk menghindari kerawanan yang ada.

“Mungkin kita bisa berkaca dari pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta legislatif beberapa bulan yang lalu. Ada bebepa kendala dalam proses penghitungan suara,” paparnya.           

Menghindari hal itu tidak terjadi kembali, Sekda, mengajak semua untuk bersama-sama mengawal proses pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Medan 2020, sehingga berjalan dengan lancar, damai dan tidak diwarnai aksi ricuh. (insp01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *