Medan

Irwansyah: Rekrutmen Direksi PUD Harus Berbasis Kompetensi

Spread the love

Inspirasinews – Medan, Pemerintah Kota Medan saat ini sedang membuka lelang jabatan untuk merekrut Direksi 3 Perusahaan Umum Daerah (PUD), yakni PUD Pasar, PUD Pembangunan dan PUD Rumah Potong Hewan (RPH).

Terkait hal ini, Komisi III DPRD Kota Medan mengingatkan rekrutmen Direksi PUD harus layak dan berbasis kompetensi. “Ini perlu, karena kita melihat sampai hari ini ketiga PUD itu belum memberikan manfaat yang signifikan bagi pendapatan untuk Kota Medan,” kata anggota Komisi III DPRD Kota Medan, Irwansyah, kepada wartawan di Medan, Selasa (1/6/2021).

Menurut Irwansyah, keberadaan PUD Kota Medan hari ini belum baik, karena ada PUD yang masih sebatas bisa membiayai operasionalnya sendiri, bahkan ada juga yang merugi.

“Makanya, kita menyarankan rekrutmen Direksi PUD ini harus benar, sehingga melahirkan Direksi yang bisa membawa PUD Kota Medan mampu bersaing,” katanya.

Di sisi lain, politisi PKS ini meminta Direksi PUD ke depan harus memiliki visi yang jelas dalam membangun PUD, sehingga tidak ada anggapan kalau PUD di Kota Medan tidak memiliki masa depan.

Irwansyah juga mendorong PUD di Kota Medan menerapkan management yang baik dan mempunyai mengakomodir sistem yang modern, seperti digitalisasi dan pemanfaatan teknologi informasi. (insp01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *