Medan

Akhyar: Pemuda Kota Medan Jadi Pemuda yang Unggul & Berkarakter

Spread the love

Inspirasinews – Medan, Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Medan, Akhyar Nasution, berharap kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemko Medan untuk menjadikan semangat sumpah pemuda selaras dengan semangat untuk berbuat, bertindak, berlaku dan berkontribusi yang terbaik demi mendukung percepatan pembangunan Kota Medan ke arah yang lebih baik dalam segala bidang.

“Momentum ini menjadi semangat bagi kita semua untuk melakukan dan memberikan yang terbaik bagi Kota Medan. Terlebih tugas dan tanggungjawab kita sebagai seorang pelayan bagi masyarakat,” kata Akhyar Nasution dalam sambutannya pada upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di halaman depan Balaikota Medan, Senin (28/10/2019).

Hendaknya, kata Akhyar, peringatan ini tidak hanya sebatas seremonial semata, tapi harus menjadi spirit untuk mengimplementasikan tugas dan peran agar masyarakat dapat merasakan kehadiran pemerintah di tengah-tengah mereka.

Terkhusus bagi pemuda Kota Medan, Akhyar, berpesan agar dapat menjadi pemuda yang unggul dan berkarakter. Sebab, masa depan bangsa berada di tangan pemuda yang inspiratif, kreatif dan mumpuni.

“Pemuda harus memiliki integritas yang tinggi serta menanamkan prinsip kerja keras, kerja tuntas dan kerja ikhlas. Selain itu, bekali diri dengan ilmu, akhlak dan pengetahuan yang mumpuni dan jadilah yang membanggakan,” harapnya.

Terakhir, Akhyar, mengingatkan agar pemuda dapat menjauhkan diri dari berbagai tindakan yang dapat merusak diri dan masa depan terlebih di tengah-tengah kemajuan jaman yang semakin pesat.

Disamping itu, pemuda dituntut untuk bijak memilih informasi yang ingin disampaikan guna menghindari terjadinya perselisihan yang bisa merusak rasa persaudaraan dan kebersaman sesama anak bangsa.

“Perkembangan jaman dan tekhnologi bagai dua sisi mata pisau. Bisa memberi manfaat dan membawa mudarat (kerugian). Maka dari itu, bekali diri dengan karakter dan pengetahuan. Ubah dunia dengan tekad positif sebagai wujud terima kasih kita kepada para tokoh pemuda dan pahlawan bangsa yang telah berkorban demi kemerdekaan Indonesia,” pungkasnya. (insp01)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *