Sport

Real Madrid & Barcelona Saling Berebut Neymar

Spread the love

Inspirasinews – Jakarta, Barcelona mengajukan tawaran resmi keempat untuk mendatangkan kembali bintang tim nasional Brasil, Neymar, pada bursa transfer musim panas 2019.

Barcelona kini kembali berusaha mendatangkan bintang tim nasional Brasil, Neymar, pada bursa transfer musim panas.

Tim juara bertahan Liga Spanyol tersebut berkali-kali mengajukan tawaran guna membeli Neymar.

Akan tetapi, tawaran untuk Neymar tak kunjung disetujui oleh pemilik sang pemain, Paris Saint-Germain.

Sementara itu, Neymar pun kini dikabarkan mulai khawatir soal peluangnya bergabung dengan Barcelona pada musim 2019-2020.

Neymar telah mengungkapkan keinginan tersebut kepada PSG, yang hanya ingin menjualnya dengan harga yang tepat.

Dilaporkan, demi mendatangkan Neymar, Barcelona sempat menyodorkan tiga pemain yang telah ditolak oleh PSG.

Dalam kesepakatan tersebut, tercantum pula nama penyerang sayap tim nasional Prancis, Ousmane Dembele, yang dibanderol 96 juta pounds (sekitar Rp1,6 triliun) pada 2017 dan satu pemain lagi.

Laporan yang lain mengklaim bahwa rival Barcelona, Real Madrid, ingin mengalahkan Barcelona dengan mendatangkan Neymar.

Meskipun demikan, Neymar diketahui bukanlah prioritas transfer pelatih Madrid, Zinedine Zidane.

Dikabarkan bahwa Madrid bakal menyodorkan kiper kedua mereka, Keylor Navas, untuk masuk dalam proposal tawaran kepada Paris Saint-Germain.

Selain itu, gelandang timnas Kolombia, James Rodriguez, juga masuk dalam bagian tawaran Madrid untuk mendatangkan Neymar.

Di lain pihak, Barcelona bakal mencoba memanfaatkan megabintang Argentina, Lionel Messi, untuk membeli kembali Neymar.

Messi dan Neymar diketahui sangat dekat kala masih bersama-sama membela Barcelona.

Kontrak baru yang bakal disodorkan Barcelona kepada Messi bakal dimanfaatkan untuk mendatangkan jebolan akademi Santos tersebut. (insp01/bsc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *