Medan

Wali Kota Medan Ucapkan Terima Kasih kepada Kemenhub

Spread the love

Inspirasinews – Medan, Pjs Walikota Medan, Arief S Trinugroho, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kementerian Perhubungan atas groundbreaking pembangunan revitalisasi Terminal Terpadu Amplas.

“Pembangunan Terminal Amplas ini akan menjadi kebanggaan bagi warga Kota Medan, karena memiliki Terminal Tipe A dengan fasilitas yang lengkap, mewah dan modern,” kata Pjs Walikota usai menghadiri Groundbreaking Pembangunan Revitalisasi Terminal Tipe A Amplas dan Peluncuran Transportasi Massal dengan Sistem Buy The Service (BTS) di Terminal Amplas, Jalan Panglima Denai Kelurahan Timbang Deli, Kecamatan Medan Amplas, Minggu (8/11/2020).

Sebab sebagai kota besar di Indonesia, kata Arief, Medan harus ditunjang dengan transportasi angkutan massal. “Artinya, dengan adanya transportasi massal BTS ini masyarakat Kota Medan akan berubah perilakunya dari menggunakan kendaraan pribadi berubah menggunakan angkutan umum yang berbasis massal,” kata Arief.

Sebagai dukungan dengan adanya transportasi massal BTS ini, sebut Arief, Pemko Medan akan menyediakan sarana dan prasarana penunjangnya seperti halte dengan memanfaatkan CSR dari stakeholder.

“Transportasi Massal BTS ini nantinya sistem pembayarannya menggunakan kartu, tentunya Pemko Medan akan mengajak Bank Sumut untuk penyediaan kartu e- Money sebagai prasarana pembayaran bagi warga Kota Medan yang akan menggunakan transportasi tersebut,” jelas Arief.

Diketahui Terminal Amplas Medan akan memiliki fasilitas yang modern bertaraf internasional. Biaya yang dialokasikan sebesar Rp45 miliar bersumber dari Surat Berharga Syariah Negara (ABSN). Sedangkan target pembangunan selama 3 tahun periode 2020-2021 dengan skema multiyears contract.

Sedangkan untuk rutenya transportasi massal BTS dengan nama Transmetro Deli ini nantinya akan memiliki 5 rute. Adapun ke 5 rute tersebut yakni Terminal Pinang Baris – Lapangan Merdeka, Terminal Amplas – Lapangan Merdeka, Belawan – Lapangan Merdeka, Medan Tuntungan – Lapangan Merdeka, dan Tembung -Lapangan Merdeka.

Turut hadir dalam acara ini, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Riko Sunarko, Komandan Kodim (Dandim) 0201/BS Letkol Inf Agus Setiandar, Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan, anggota DPR RI Komisi V Dapil Sumut I Irmadi Lubis, anggota DPR RI Komisi V Dapil Sumut III Bob Andika Mamana Sitepu, mewakili Kapolda Sumut dan mewakili Kejaksaan Tinggi Sumut. (insp01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *