Inspirasinews – Simalungun, Warga Simalungun minta, Bobby Nasution, perbaiki jalan Bahapal. Pasalnya, jalan di daerah itu rusak parah sepanjang 14 Km.
Warga Simalungun minta, Bobby Nasution, perbaiki jalan Bahapal itu saat warga mencegat calon Gubernur Sumut nomor urut 1 itu ketika melintasi Jalan Besar Bahapal, Kecamatan Bandar Huluan, Kabupaten Silamungun, Minggu (17/11/2024).
Warga menyampaikan langsung kepada Bobby Nasution terkait kondisi jalan rusak parah di daerah itu. Mereka berharap Bobby dapat melakukan perbaikan jalan itu ketika nantinya terpilih sebagai Gubernur Sumut.
“Walaupun ini merupakan jalan (tanggung jawab) kabupaten, tetapi kami percaya kepada Pak Bobby bisa merubah (memperbaiki) jalan ini,” kata Farhan.
Farhan menyampaikan, panjang jalan mengalami kerusakan sekitar 14 Km. Apalagi, tutur Farhan, tidak jauh dari lokasi tempat dialog itu terdapat rumah sakit, sehingga di khawatirkan susah menuju rumah sakit, akibat jalan rusak.
“Dari masjid yang bapak lewati tadi sampai Simpang Laras, kurang lebih 14 Km, kalau enggak salah. Karena, di situ kan ada rumah sakit, seandainya ada orang darurat, kan enggak memungkinkan jalan di sini,” tuturnya.
Selama ini, sebut Farhan, belum pernah terjadi kondisi darurat tersebut. Tetapi, karena kondisi jalan rusak parah itu, telah banyak truk-truk dan sepeda motor mengalami kecelakaan. Farhan menjelaskan, kerusakan jalan di akibatkan melintasnya truk-truk overtonase.
“Masyarakat telah memiliki banyak bukti bahwa truk-truk yang melintas melebihi muatan. Parahnya lagi, buahnya ini melebihi kapasitas truknya, tidak pakai jaring pula. Ini kan berbahaya ini, Pak,” jelasnya.
Menanggapi itu, Bobby, mengatakan jalan area perkebunan rentan mengalami kerusakan. Saat ini, kata Bobby, belum ada jalur atau jalan produksi atau jalan yang dapat dilalui kendaraan bertonase besar untuk mengangkat hasil panen.
“Pasti yang rentan jalannya rusak berkaitan dengan area perkebunan. Tapi, kita belum ada jalur, jalan produksi. Jalan produksi itu jalan yang memang dilewati truk-truk besar, jalan yang dilalui truk-truk. Pasti itu beda, jalan biasa yang dilalui kendaraan pribadi dengan jalan yang dilalui truk besar, itu beda,” terang Bobby.
Oleh karena itu, langkah awal yang akan dilakukan Bobby ketika nantinya terpilih sebagai Gubernur Sumut adalah membuat peta jalan produksi, agar jalur atau jalan yang dilalui truk-truk bertonase besar bisa tertata rapi.
“Makanya nanti kami akan buat pertama peta jalan produksi. Peta jalan poduksi itu untuk agar tau truk-truk itu lewatnya mana saja, lewat jalan kabupaten, kah, lewat jalan provinsi, lewat jalan nasional, atau lewat jalan yang dia (perusahaan) buat sendiri,” bebernya.
“Setelah, itu kalau memang lewat jalan kabupaten, baru nanti kami pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten dan perusahaannya, kita sama-sama. Kami lagi kaji, kami lagi hitung dengan tim, dalam pengkajiannya persentasenya berapa. Misalnya, jalan provinsi 50 atau 40 persen, sisanya kabupaten dengan perusahaan terkait,” tutup Bobby. (sat)