Medan

Rahudman Harahap Ajak Warga Medan Apresiasi Kinerja Bobby-Aulia

Spread the love

Inspirasinews – Medan, Wali Kota Medan ke-15, Rahudman Harahap, ajak warga Medan apresiasi kinerja Bobby-Aulia. Apa yang telah di lakukan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan itu dalam pembangunan patut di apresiasi.

“Berbagai langkah dan pembangunan yang telah di lakukan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan patut kita acungi jempol,” kata Rahudman Harahap pada pembukaan Ramadhan Fair ke XVII tahun 2023 di Taman Sri Deli, Jalan Sisingamangaraja Medan, Selasa (28/3/2023) malam.

Rahudman Harahap ajak warga Medan apresiasi kinerja Bobby-Aulia, sebab kedua pemimpin muda itu telah menorehkan sejumlah capaian pembangunan sejak dilantik menjadi nakhoda di Pemkot Medan.

Seperti jembatan Titi Dua di Kelurahan Belawan Sicanang, sebut Rahudman, berhasil di selesaikan, Bobby, tidak sampai tiga tahun kepemimpinannya, sehingga sehingga kini telah di nikmati warga. “Itu harus kita akui,” kata Rahudman.

Selanjutnya, bilang Rahudman, pembangunan Islamic Centre yang menunjukkan progres sangat menggembirakan. “Beliau katakan, tahun 2023 ini akan di lakukan peletakan batu pertama pembangunan Islamic Centre,” katanya.

“Masih banyak lagi pembangunan telah di lakukan Bobby Nasution. Jadi, jangan mengkritik, karena pembangunan yang di lakukan itu melalui perencanaan matang,” katanya.

Sementara, Bobby Nasution, mengatakan dirinya bersama Wakil Wali Kota mohon doa dan dukungan seluruh masyarakat Kota Medan, sehingga pembangunan yang di lakukan dapat berjalan dengan baik dan masyarakat merasakan hasilnya. “Jika pun ada kekurangan, mohon disampaikan,” harap  Bobby.

Bobby mengungkapkan, dirinya bersama Wakil Wali Kota diberi waktu singkat. Sebab, 2021 dilantik dan 2024 akan berakhir. “Jadi, jika dalam masa pembangunan yang di lakukan ada kekurangan dan mengganggu kenyamanan warga, saya bersama Wakil Wali Kota minta maaf,” katanya. (sat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *