Inspirasinews – Medan, Wali Kota Medan, Bobby Nasution, menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban (LPj) pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran (TA) 2021 dalam sidang paripurna DPRD Kota Medan, Senin (30/5/2022).
Sidang di pimpin Ketua DPRD Hasyim bersama Wakil Ketua Ihwan Ritonga, Rajudin Sagala dan T. Bahrumsyah.
Dalam nota pengantarnya, Bobby, menyampaikan sisi pendapatan yakni realisasi pendapatan daerah sebesar Rp5,02 triliun lebih, masing-masing pendapatan asli daerah sebesar Rp1,90 triliun lebih, pendapatan transfer sebesar Rp2,97 triliun lebih dan pendapatan lain yang sah sebesar Rp138,99 miliar lebih. “Dengan demikian, realisasi pendapatan daerah TA 2021 mencapai 96,43 persen dari target yang di tentukan,” kata Bobby.
Dari sisi belanja daerah, sebut Bobby, realisasi tercatat Rp4,49 triliun dengan rincian belanja operasi sebesar Rp3,83 triliun lebih, belanja modal sebesar Rp574,60 miliar lebih dan belanja tidak terduga sebesar Rp 91,03. “Dengan demikian, realisasi belanja daerah TA 2021 mencapai 78,50 persen,” katanya.
Sedangkan dari sisi pembiayaan, sambung Bobby, untuk penerimaan pembiayaan sebesar Rp622,66 miliar lebih dan pengrluaran pembiayaan sebesar Rp100 miliar.
“Pemkot Medan terus berupaya, termasuk sistem pengendalian internal untuk mendapatkan keberhasilan lebih baik dalam pengelolaan keuangan. Sedangkan sisi pendapatan terus berupaya peningkatan sumber pembiayaan yang semakin kolaboratif dan sinergis,” sebunya.
Bobby menyampaikan, prestasi dan kualitas pelaksanaan APBD 2021 akan di jadikan motivasi dan semangat untuk terus memperbaiki kekurangan, sekaligus meningkatkan kinerja pengelolaan keuangan daerah lebih baik.
Usai menyampaikan nota pengantar, selanjutnya pimpinan sidang menskor memberikan waktu kepada fraksi untuk menyampaikan nama-nama utusan fraksi yang akan menyampaikan pemandangan umum fraksi terhadap nota pengantar Wali Kota.
Adapun nama anggota dewan utusan Fraksi yang akan membacakan pemandangan umum, yakni Margaret MS (FPDIP), Haris Kelana Damanik (Gerindra), Rudiyanto Simangunsong (PKS), Sudari (PAN), Mulia Asri Rambe (Golkar), Afif Abdillah (NasDem), Abrar Afri Mustafa Tarigan (Demokrat) dan Renville Napitupulu (HPP). (sat)