Inspirasinews – Medan, Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, minta Kepala Lingkungan (Kepling) ajak warganya ikut BPJS Ketenagakerjaan, terlebih bagi pekerja informal dan rentan.
Rico Waas minta, Kepling ajak warganya ikut BPJS Ketenagakerjaan itu ketika melaunching program perlindungan jaminan sosial BPJS Ketenagakerjaan melalui Kepling di Kota Medan di Hotel Grand Kanaya, Jalan Darussalam Medan, Rabu (14/5/2025).
“Kami tunjuk camat, lurah terutama Kepling untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat. 1 Kepling kami targetkan mengajak atau merekrut 25 orang masyarakatnya untuk berpartisipasi menjadi peserta program perlindungan jaminan sosial BPJS Ketenagakerjaan,” kata Rico Waas.
Rico Waas memberikan tenggat waktu hingga akhir bulan bagi para Kepling untuk melakukan instruksi tersebut. “Untuk camat dan lurah, kami tunggu laporannya hingga akhir bulan ini. Paling tidak, progresnya 75 persen. Kalau menunjukkan performa baik, pasti ada reward,” katanya.
Permintaan ini, sebut Rico Waas, bukan tanpa alasan. “Kita ini bukan robot atau barang elektronik yang bisa direstart. Kita manusia, kalaulah hal yang tidak di inginkan terjadi, misalnya kecelakaan,” katanya.
Jadi, tambah Rico Waas, hal ini sebagai upaya untuk mengantisipasi dan mempersiapkan diri. “Bukan berarti kita menginginkan hal buruk terjadi pada kita. Tapi, banyak benefit (keuntungan) kalau kita ikut jadi peserta. Jadi, mohon berikan pemahaman kepada masyarakat,” imbaunya. (sat)