Medan

Bobby Harap Rumah Ibadah Mandiri Masuk Program PGI-D

Spread the love

Inspirasinews – Medan, Wali Kota Medan, Bobby Nasution, harap rumah ibadah mandiri masuk program Persekutuan Gereja-Gereja Indonesia Daerah (PGI-D).

Bobby Nasution harap rumah ibadah mandiri masuk program PGI-D itu saat menerima Pengurus PGI-D di Balai Kota Medan, Rabu (15/11/2023).

Rumah Ibadah Mandiri, kata Bobby, adalah salah satu wujud realisasi kebijakan dan program Pemkot Medan, di mana gereja sebagai rumah ibadah mandiri dapat menghadirkan peran dan fungsinya secara nyata kepada masyarakat, terutama jemaatnya.

Rumah Ibadah Mandiri, sebut Bobby, dapat membentuk karakter anak muda jemaat gereja agar lebih produktif dan semakin positif. “Melalui program Rumah Ibadah Mandiri, di harapkan dapat mengajak anak-anak muda jauh dari penyalahgunaan narkoba. Dengan begitu, cita-cita mewujudkan Indonesia Emas 2045 dapat terwujud,” kata Bobby.

Rumah Ibadah Mandiri, tambah Bobby, merupakan program Pemkot Medan. Selain sebagai tempat ibadah, rumah ibadah juga mampu membentuk karakter anak muda agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba. Sebab, Sumatera Utara peringkat pertama di Indonesia dalam penyalahgunaan narkoba dan Kota Medan berada di posisi pertama di Sumut.

Selain itu, lanjut Bobby, rumah ibadah juga dapat menggerakkan perekonomian jemaatnya serta masyarakat sekitar rumah ibadah.

Sebelumnya Ketua umum PGI-D Medan, Pdt Erwin Tambunan MTh, menyampaikan tujuan kedatangan mereka selain bersilaturahmi, juga ingin mengundang Wali Kota Medan hadir dan memberikan kata sambutan di acara penyelenggaraan Sidang Majelis Pekerja Lengkap (MPL) pada 21-23 November 2023. “Kami sangat mengharapkan kehadiran Pak Wali di acara tersebut,” ujar Erwin. (sat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *