Medan

Wiriya Minta Penyusunan Anggaran Fokus dengan Program Prioritas

Spread the love

Inspirasinews – Medan, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Medan, Wiriya Alrahman, meminta sekaligus berpesan agar penyusunan anggaran fokus dengan program-program prioritas. Sebab, anggaran dalam APBD terbatas.

“Anggaran yang disusun nanti dalam APBD terbatas, sedangkan permasalahan yang ditangani sangat banyak. Jadi, tidak mungkin tertangani seluruhnya. Makanya, fokus kepada program prioritas,” pintanya.

Permintaan itu disampaikannya ketika membuka Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024 di Medan, Rabu (25/1/2023).

RKPD, sebut Wiriya, merupakan bahan dasar sekaligus pedoman dalam penyusunan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) serta penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (R-APBD).

“Ini sangat strategis dalam proses perencanaan, penganggaran, pelaksanaan dan pengawasan. Insha Allah, awal penyusunan baik, maka hasilnya nanti juga akan baik,” katanya.

Wiriya berharap, semua peserta untuk mengupas dan mengkaji dengan baik rancangan awal, sehingga RKPD yang dibahas mengutamakan program-program prioritas. “Yang terpenting, pembahasan juga tidak terlepas dari upaya untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi,” pesannya.

Sebelumnya Kabid Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Bappeda Kota Medan, Sandra Himalaya, dalam laporannya mengharapkan forum konsultasi dapat menjadi media pembentukan komitmen seluruh stakeholder pembangunan dalam keterkaitan dan konsistensi antara perencanaan, penganggaran, pelaksanaan dan pengawasan. “Intinya, juga sebagai pedomanan dalam penyusunan KUA-PPAS sebagai bagian tidak terpisahkan dalam tahapan penyusunan R-APBD,” katanya.

Hadir sebagai nara sumber pada forum konsultasi itu, yakni Kepala BPS Kota Medan Eni Nuryani Nasution, Kepala Bappeda Kota Medan Benny Iskandar dan Wahyu Ario Pratomo sebagai Akademisi. (sat)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *