Medan

Arief Harapkan Gowes Tetap Dilaksanakan

Spread the love

Inspirasinews – Medan, Penjabat Sementara (Pjs) Walikota Medan, Arief Sudarto Trinugroho, mengharapkan gowes dapat terus dilaksanakan, karena sangat baik dalam upaya menjaga kebugaran tubuh sekaligus meningkatkan imunitas tubuh, terutama di tengah pandemi Covid-19.

“Walaupun jabatan saya sebagai Pjs Walikota sudah berakhir nanti, gowes bersama ini dapat terus dilakukan di lingkungan Pemko Medan, sehingga terbangun rasa kebersamaan yang lebih kuat lagi. Berolahraga jangan sendiri-sendiri, sebab  bisa menimbulkan rasa jenuh. Sebaliknya jika dilakukan bersama, tentunya lebih enak dan semangat lagi,” kata Arief S Trinugroho usai gowes bersama Sekda, para pimpinan OPD dan jajaran Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu  Satu Pintu (PMPTSP) di Kantor DPMPTSP, Jumat (6/11/2020).

Berolahraga itu, pesan Arief, harus bisa membuat rasa happy, jangan dilakukan dengan terpaksa karena hasilnya nanti tidak akan baik. “Selain untuk kesehatan dan meningkatkan imunitas tubuh, olahraga harus bisa membuat kita happy. Jangan pernah sekalipun melakukannya karena terpaksa,” pesannya.

Sementara Plt Kadis PMPTSP Kota Medan, Ahmad Basyaruddin, mengatakan gowes bersama ini merupakan inisiasi dari Pjs Walikota. Setiap Jumat, masing-masing OPD secara bergantian menjadi penyelenggaranya.

“Alhamdulillah, Jumat ini Dinas PMPTSP yang menjadi penyelenggaranya. Apalagi bersepeda selama ini  rutin kita lakukan sebagai upaya membangun kebersamaan,” ungkap Ahmad.

Ahmad mengaku, sangat mendukung keinginan Pjs Walikota yang berharap agar gowes bersama ini dapat terus dilakukan. Sebab, manfaatnya tidak hanya mendatangkan kesehatan dan meningkatkan imunitas tubuh tetapi juga membangun kebersamaan diantara seluruh jajaran Pemko Medan.

“Dengan terbangunnya rasa kebersamaan diantara kita, insya Allah akan menghilangkan ego sektoral antar OPD. Dengan demikian semua menjadi satu dan saling bekerja sama untuk memajukan Pemko Medan, terutama dalam memberikan pelayanan terbaik  kepada masyarakat. Terima kasih kepada Bapak Pjs Walikota atas inisiasinya menggelar gowes bersama ini,” pungkasnya.

Diketahui, gowes yang dilakukan Pjs Walikota bersama Sekda Wiriya Alrahman, para pimpinan OPD seperti Kadis Perhubungan Iswar Lubis, Kadis Perumahan Kawasan Permukiman dan Penataan Ruang Benny Iskandar, Kasatpol PP M Sofyan serta  Kadis Kebersihan dan Pertamanan, M Husni menempuh jarak sekitar 25 Km.

Adapun rute yang ditempuh mulai dari Taman Cadika Pramuka Jalan Karya Wisata Medan, Jalan Karya Wisata-AH Nasution-Ngumban Surbakti – Melati Raya – Setia Budi -Jamin Ginting – Perumahan Royal Sumatera –  HKBP –  Pintu Air IV – Luku 3 – Luku 1 – J City – Karya Wisata  serta kembali finish di Taman Cadika. (insp01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *